Review Film Dunkirk

Dunkirk

90th Academy Awards Best Film Editing, 90th Academy Awards Best Sound Mixing, 90th Academy Awards Best Sound Editing. (many more)

Selama Perang Dunia II, tentara dari Kerajaan Inggris, Belgia dan Perancis mencoba mengungsi dari kota Dunkirk selama pertempuran sengit dengan pasukan Jerman.

Film ini termasuk film perang terbaik karya Christopher Nolan. Film yang dimana minim CGI dan banyak sekali Practical Effect didalamnya. Sudah tidak diragukan lagi film-film karya Cak Nolan bagus sekali, memilih kisah yang tidak banyak orang mengetahuinya dan menjadikan salah satu film sejarah dari kisah apa yang terjadi di Dunkirk pada perang dunia kedua. Tidak kalah dengan Sound dan Scorenya yang menambah kesan terdesaknya tentara Inggris, Belgia, Dan Perancis dikepung tentara Jerman di Pantai Dunkirk itu.

Aspek Cinematography yang sangat disuka oleh Cak Nolan adalah untuk membuat para penontonnya merasakan seberapa jernih dan nyatanya berada disana. Itu Karena di beberapa Shot terlihat Cak Nolan menggunakan 70mm dan 65mm IMAX Kamera di film Dunkirk ini. Shot-shot yang terlihat disini juga sangatlah menakjubkan dan berhasil membuat para penonton ikut kedalam film dan melihat alasan kenapa para tentara-tentara yang terdesak di Dunkirk trauma. Saking bagusnya beberapa Shot yang ada di film ini bisa dibilang hampir bisa digunakan sebagai Golden Shot karena Cinematography yang bagus itu. Colour Grading yang ada di film dunkirk ini juga sangat Iconic dengan biru menggambarkan bagaimana Dingin dan Hampanya para tentara yang ada di Dunkirk menunggu keajaiban membantunya.

Aspek Cerita yang ada di film ini juga sungguh menakjubkan. Cerita yang dimana banyak yang tidak tau jika ini terjadi di tengah-tengah perang dunia kedua ini. Banyak sudut pandang yang ada di film ini, mulai dari sudut pandang tentara Inggris yang ada di pantai mencari kesempatan untuk selamat dari kepungan Jerman, sudut pandang pilot Inggris yang berada di dalam Spitfire harus menahan serangan Jerman dari udara dan menjaga semua tentara yang berada di pantai Dunkirk, sudut pandang seorang Pelaut dengan kapal kecilnya bernama Moonstone diberi tugas untuk mengevakuasi tentara tentara yang berada di Dunkirk. Jarang kita bisa melihat penulisan cerita seperti ini di dunia perfilman, tetapi Cak Nolan tiada yang mustahil jika kita berani dan mau mencoba.

Dari Segi Sound Mixing dan Scoring sangatlah luar biasa menakjubkan bagusnya. Banyaknya penghargaan yang dimenangkan di film ini adalah soundnya yang sangat iconic dan cocok di film ini. Mulai dari Score nya yang menggunakan teknik Shepard Tone untuk memberikan efek tegangnya ke para telinga penonton. Lagi-lagi Hans Zimmer diajak langsung oleh Cak Nolan untuk membuat Score yang sangat menakjubkan yang berjudul Supermarine, sangat tegang dan cukup membuat para penonton panik dan berada di ujung kursi ketika menonton. Soundnya juga berhasil membantu Cinematograhpy dalam film ini ketika Shot-shot tenang ditampilkan keluar sound yang tenang begitupun juga ketika shotnya tegang.

Untuk para filmgeek di luar sana film ini sangat direkomendasikan untuk ditonton, apalagi di layar lebar karena Cak Nolan menggunakan senjatanya yaitu dengan kamera IMAX. Dan juga untuk para penyuka film bergenre perang ini juga sangatlah cocok ditonton, meski sedikit tembak menembak yang terjadi disini tetapi tegang di dalam sebuah peperangan masih didapatkan di film Dunkirk.

The Crew :

  • Director: Christopher Nolan
  • Writers: Christopher Nolan
  • Producers: Emma Thomas, Christopher Nolan, Harry Styles (Executive Producers)
  • Cinematography: Hoyte Van Hoytema
  • Production Design: Natan Crowley
  • Art Direction: James Hambidge, Lee Sandales
  • Sound Design : Richard King, Alex Gibson.
  • Editor: Lee Smith

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top